Jakarta –
Di antara kabar adanya kelanjutan cerita ke bagian tiga, ada kabar lain yang berembus di film ‘Warkop DKI Reborn’ soal pergantian pemerannya.
Yakni perihal permasalahan salah satu pemeran lama menolak kembali membintangi ‘Warkop DKI Reborn’. Bagaimana rumah produksi Falcon Pictures menanggapi kabar tersebut?
“Sama sekali nggak ada. Sama Vino, Tora baik Abi juga nggak ada masalah cuma kita ngerasa harus regenerasi aja,” ungkap Frederica sang produser saat ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat.
Sebelumnya Abimana Aryasatya, Vino G Bastian dan Tora Sudiro didapuk sebagai trio Dono, Kasino, Indro. Penampilan ketiganya menuai respons positif publik saat ‘Warkop DKI Reborn’ dirilis 2016 lalu. Berjudul ‘Jangkrik Boss Part 1’, film tersebut meraup raihan 6,8 juta penonton.
Meski melibatkan pemeran baru, Falcon Pictures membuka kemungkinan improvisasi pemain lain yang akan terlibat dalam film ‘Warkop DKI Reborn’. Dan tiga pemeran lama dapat saja menjadi pemain yang akan digandeng untuk meramaikan cerita ‘Warkop DKI Reborn’ ke depan.
“Ya itu tidak menutup kemungkinan misalnya mereka ketemu di 5 dan 6. sekarang 5 dan 6 skripnya lagi di tulis,” tukas Frederica.